https://www.facebook.com/storiesofhikmah?ref=hl
8. Sahabat Abu al ‘Awar Said bin Zaid bin Amr ra
- Ia cucu Nufail bin Abdul Uzza bin Riyah binAbdullah bin Qurt bin Razah bin Adyy bin Ka’b bin Luayy bin Ghalib. Bertemu silisilah/ keturunan dengan Rasulullah saw di Ka’b bin Luayy.
- Ibunya: Fatimah binti Ba’jah bin Umayyah binKhuwailid, dari Bani Mulaih dari Khuzaah.
- Said bin Zaidadalah sepupu Umar bin Khatthab ra, dan menikah dengan saudara Umar, Ummu Jamilbinti Khattab.
- Ia masuk islam pada awal datangnya islam diMekah. Namun ia tidak turut dalam Perang Badar.
Diantara Puteranya adalah Abdullah, seorangpenyair.
Said meninggal tahun 51 H. saat itu ia tengahberusia lebih dari 70 tahun
9. Sahabat Abu Muhammad Abdurrahman bin Auf binAbdi Auf ra
- Ia cucu Ibnu Abd bin al Haris bin Zuhrah binKilab. Bertemu silisilahnya dengan Rasulullah saw di Kilab bin Murrah.
- Ibunya bernama as Syifa’. Riwayat lain menyebutkanal’Anqa’binti Auf bin Abdul Harits bin Zuhrah.ia masuk Islam dan hijrah.
- Abdurrahman bin Auf masuk Islam pada awaldatangnya Islam di Mekah.
- Turut serta dalam Perang Badar dan seluruh peperangan setelahnya bersama Rasulullah saw. Dalam riwayatsahih disebutkan bahwaRasulullah saw pernah menjadi makmum shalat padanya saatPerang Tabuk.
- DiantaraPutera-Puterinya:
- Salim alAkbar, meninggal sebelum datangnya Islam.
- Ummul Qasim, lahir pada zamanJahiliyah.
- Muhammad, lahir setelah datangnyaIslam, dengannama ini Abdurrahman dijuluki (abu Muhammad).
- dan 5, 6. yaituIbrahim, Humaid dan Ismail. mereka dilahirkan Ummu Kultsum binti Uqbah bin AbiMua’ith bin Abi Amr bin Umayyah bin Abdu Syams bin Abdi Manaf
Ummu Kultsumtermasuk wanita yang hijrah dan salah seorang yang telah baiat pada Rasulullah saw. Dan seluruh putera Abdurrahman yang lahir darinya,
menjadiperawi hadis.
Urwah bin Abdurrahman, terbunuh di Afrika. Iadilahirkan Nuhairah binti Hani’bin Qabishah bin Mas’ud bin Sya’ban
Halim al Asghar,terbunuh di Afrika .Ia dilahirkan Sahlah binti Suhail bin Amr. Ia saudara seibuMuhammad bin Abu Hudhaifah bin Utbah Abdullah al Akbar, terbunuh di Afrika. Ibunyadari bani Abdil Ashal. Abu Bakar bin Abdurrahman dan Abu Salamah alFakih, ia Abdullah al Ashghar. Ibunya adalah Tumadhir binti al Ashbagh alKalbiyyah. Ia wanita dari Bani Kalbiy pertama yang dinikahilelaki Quraisy. Abdurrahman bin Abdurrahman dan Mus’ab bin Abdurrahman. Mush’ab pernah menjadi tawanan polisi Marwan bin Hakam diMadinah.
Abdurrahmanmeninggal di Madinah, dan dimakamkan di Baqi’ tahun 32 H saat kekhalifahanUsman bin Affan.Usman ikut menyolati jenazahnya. Ia wafat pada usia 72 tahun.
10. Abu Ubaidah Amir bin Abdullah bin alJarrah ra
- Iacucu Hilal bin Uhaib bin Dhabbah bin al Harrits bin Fihr bin Malik. DilahirkanUmmu Ghanm binti Jabir bin Abdul Uzza bin Amir bin Umairah bin Wadi’ah bin AlHarits bin Fihr. Dalam riwayat lain: Umaimah binti Ghanm bin Jabir binAbdul Uzza. Bertemu silisilah/ keturunan dengan Rasulullah saw di Fihrbin Malik.
- AbuUbaidah masuk islam pada awal datangnya islam di Mekah, sebelum Rasulullah saw masuk Darul Arqam. Turut serta dalam Perang Badar dan beberapapeperangan setelahnya bersama Rasulullah SAW. Pada saat Perang Uhud, ia mencabut dua gelang (dari rajutan baju besi) yang menancap di wajah Rasulullah saw dengan gigi depannya. Akibatnya,tanggallah 2 giginya
KeturunanAbu Ubaidah ra:
Hanya2 putera, yaitu Yazid dan Umar. Namun mereka meninggal, dan tak terdapat lagipenerus generasi Abu Ubaidah.
Wafatnya:
Abu Ubaidah ra wafat karenawabah penyakit tha’un amwas pada tahun 18 H. Ia dimakamkan di GhourBaisan di Desa Amta’. Saat itu usianya 58 tahun.
Muadz bin Jabal ra ikutmenshalati jenazahnya. Adariwayat lain menyebutkan Amr bin A’sh pun ikut.
Pada saat Perang Badar Abu Ubaidah membunuhayahnya yang saat itu masih kafir.
Karena peristiwa ini Allah menurunkan ayat:
" Kamu tak akan mendapati kaum yang beriman pada Allah dan hariakhirat, saling berkasih-sayang dengan orang-orang yang menentang Allah dan Rasul-Nya, Sekalipun orang-orang itubapak-bapak, atau anak- anak atau saudara-saudara ataupun keluarga mereka. meraka Itulah orang-orang yang telahmenanamkan keimanan dalam hati mereka dan menguatkan mereka denganpertolongan yang datang daripada-Nya. dan dimasukan-Nya mereka ke dalam surga yang mengalir di bawahnyasungai-sungai, mereka kekal di dalamnya. Allah ridha terhadap mereka, danmerekapun merasa puas terhadap (limpahan rahmat)-Nya. mereka Itulah golongan Allah. ketahuilah, bahwa Sesungguhnya pasukan Allah itu adalah golongan yang beruntung."
---- > Insya Allah dengan mengetahui kisah & sejarah 10 sahabat Nabi Muhammad saw, yang di jamin masuk syurga ini, kita bisa meneladaninya dalam kehidupan nyata. Terutama, untuk anak-anak kita. Agar mereka tahu FIGUR-FIGUR yang perlu di kenal, di ketahui, di tiru, di cintai & diteladani.
---- > Hari ini banyak umat Islam, kehilangan Figur yang bisa di teladani, untuk itu dengan mengetengahkan Kisah - Kisah Sahabat ra, yang insya Allah akan menjembatani Umat agar kembali & lebih Mencintai Rasulullah saw, keluarga & keturunannya beserta sahabat-sahabatnya. Yang mana kita sering bershalawat Nabi, tetapi kita hampir minim/sedikit mengetahui sejarah Nabi saw beserta sahabat-sahabatnya.
Semoga penyajian Fp ini bisa merubah sedikit-demi sedikit akan cinta Figur yang sebenarnya.
Akhiru kalam
Wassalamu'alaikum
0 komentar:
Posting Komentar